Salah satu jenis motherboard
Motherboard
atau bisa juga disebut mainboard adalah perangkat komputer yang berbentuk papan (board) elektronik utama yang mempunyai beberapa slot individual yang bisa dipasangkan untuk perangkat lainnya, seperti prosesor, kartu memori, kartu VGA dan lain sebagainya. Di antara slot pada papan utama, terdapat slot yang digunakan untuk memasang prosesor yang dinamakan soket dan slot 1.Motherboard memiliki berbagai macam jenis soket yang berbeda-beda, sesuai dengan perkembangan jenis prosesor. Adapun fungsi peangkat ini adalah :
a. tempat meletakkan atau memasang berbagai komponen, seperti prosesor, memori, kartu VGA dan lain sebagainya.
b. Sebagai media transfer data dari komponen yang bekerja di dalam computer, misalnya prosesor untuk memberi perintah kepada komponen seperti memori atau harddisk dengan menggunakan jalur pada motherboard yang disebut bus clock.
Motherboard dual processor
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Silakan Komentar