Senin, 16 November 2009

Bromelia

Image and video hosting by TinyPic Image and video hosting by TinyPic
Bromelia

Bromelia/Bromeliad adalah salah satu kelompok tanaman hias tropis yang cukup fenomenal, dari keragaman jenis berhasil diidentifikasi kurang lebih ada 3.000 spesies.


Image and video hosting by TinyPic
Penampilan Bromeliad sebagai tanaman hias sangat menawan: daunnya roset dan kompak, ada juga yang pipih mirip kawat, corak dan pola daunnya memiliki lebih dari 200 kombinasi, sosoknya mulai yang kecil sampai yang berukuran besar, beberapa jenis bromeliad yang berbunga menghasilkan warna-warna cerah, serta mudah dirawat. Anggota keluarga Bromeliad yang sudah sohor di dunia antara lain: guzmania, neoregelia, vriesea, tillandsia, cryptanthus, aechmea, dan nidularium. Konon sang petualang Christopher Colombus pernah membawa pulang beberapa jenis Bromeliad sebagai cinderamata untuk Raja Spanyol. Betulkah?......

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silakan Komentar