Rabu, 01 Agustus 2012

Musibah, Bala, dan Azab


Pernahkah kau merasa?

Dalam hidup ini kita tidak terlepas dari ujian dan cobaan, baik yang menyenangkan maupun yang menyusahkan. Segala suatu keadaan yang menimpa manusia dapat dikategorikan atau disebut dengan musibah, bala, dan azab, tergantung tingkat amal dan perbuatannya, berikut ini sedikit pengertian singkat mengenai suatu keadaan yang sering menimpa manusia.
  1. Musibah adalah sebuah ungkapan yang digunakan untuk menyebut kejadian tidak menyenangkan yang menimpa berkenaan dengan diri, harta dan lingkungannya yang Allah diturunkan khusus kepada para kekasih-Nya yaitu orang-orang Mukmin yang sholeh dan taat.
  2. Bala merupakan sebuah ungkapan yang digunakan untuk mengungkap kejadian yang lebih banyak bersifat tidak menyenangkan yang Allah swt turunkan untuk kaum Muslimin demi menguji atau meningkatkan keimanannya. Dengan demikian dua kalimat ini yaitu Musibah dan Bala memiliki arti yang berdekatan, hanya saja Bala terkadang sifatnya bisa menyenangkan sedangkan Musibah tidak.
  3. Azab adalah sebuah ungkapan yang digunakan untuk menunjukkan kejadian tidak menyenangkan yang Allah swt timpahkan kepada mereka yang melakukan perbuatan maksiat atau orang-orang yang tidak beriman atau kufur.

Suatu Bencana dapat dikatagorikan sebagai musibah, bala atau azab. Hal itu dapat terlihat dari objek yang tertimpa atau terkena bencana itu, jika yang terkena itu orang Mukmin yang taat maka bencana itu bagi dirinya.